Bulan Mei 2017 kembali acara rutin Home Turnamen klub Catur Pion Baja berlangsung.kegiatan bulanan klub malam minggu pertama,tapi kali ini di adakan malam minggu ke 2.Bukan masalah jadwal yang tidak konsisten yang penting tiap bulan bisa terlaksana.
Kegiatan klub pion baja sengaja di adakan,selain mengisi agenda yang dicanangkan merupakan alat untuk mengukur kemajuan para anggotanya.Makanya tiap bulan ada nii elo rating supaya terlihat siapa yang paling menonjol diantara anggota klub .Nantinya bisa di pakai utuk meranking pecatur saat di perlukan untuk pertandingan Open Turnamen maupun Persahabatan.
Seperti Home Turnamen sebelumnya diadakan pendaftaraan terlebih dahulu.Dan malam ini yang ikut berjumlah lebih dari 20 orang, sekitar setengah dari Anggota Pion Baja.Jumlah rata-rata pertandingan tiap bulan,karena adanya kesibukan dan keperluan jadi tak mungkin semua bisa ikut Home Turnamen ke XIII.
Sudah menjadi tradisi sebelum pertandingan di mulai,didahului menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya seluruh anggota klub.Biar menambah semangat dan bukti Pion Baja adalah klub catur yang menjunjung tinggi Nasionalisme.Karena biarpun banyak perbedaan kita adalah satu keluarga"Gens Una Sumus".
Begitu juga adanya sambutan rutin dari pengurus klub.Dari wakil ketua di katakan"Home Turnamen bukan saja kegiatan rutin bulanan,yang paling penting adanya kekeluargaan para anggotanya.Kita berkumpul sambil bertanding catur".
Sang Ketua Pion Baja menyoroti kesadaran Anggota yang masih rendah soal iuran wajib bulanan.Harus lebih disiplin karena semua ini untuk kepentingan bersama,dari kita kembali ke kita.Selain kepentingan klub seperti penyedian perlengkapan(buah catur,jam,ikut turnamen).Dan ada wacana kalau uang kas lancar untuk mengadakan Home Turnamen di luar seperti tahun 2016 di Puncak.
Mama Uwa dari penasehat Klub Pion Baja juga ikut menyampaikan soal Iuran Wajib Bulanan yang masih jauh dari harapan.Dan berjanji kalau semuanya disiplin dan lancar akan membantu untuk membuat kaos klub yang lebih keren(pakai krah),yang bisa di gunakan seragam saat pertandingan di luar( Open turnamen,Persahabatan).
dari kanan juara 1sampai 5 foto bersama
suasana home turnamen pion Baja ke 13
Dan malam ini tanggal 13 Mei 2017 merupakan Home Turnamen pion Baja ke 13.Seperti pertandingan sebelumnya di gunakan Sistim Swiss 5 babak waktu pikir 10 menitan ( G-10 ).Untuk juaranya diambil 5 orang hadiah diambil dari uang pendaftaraan.Bukan soal besar kecilnya hadiah terpenting bisa menjadi penyemangat pecatur lagi bertanding.Hanya bisa buat beli makanan ringan dan ngopi saja.
Setelah melewati babak demi babak menjelang dini hari pertandingan selesai.Dan akhirnya di peroleh 5 besar pemenangnya.Seperti di predeksi pecatur yang masuk biasa menempati Elo Rating Atas.Home Turnamen malam ini untuk juara 3 besarnya :
1.Yundi
2.Ismet
3.Farhan
Untuk sepuluh besarnya seperti di bawah ini :
Nama nilai
1.YUNDI - 5 -
2.ISMET - 4 -
3.FARHAN - 4 -
4.AAm -3.5-
5.DENI -3.5-
6.INEL -3.5-
7.DAVID -3-
8.AGUS -3-
9.UDA -3-
10.Hendrik -2.5-
home turnamen pion.baja ke XIII
home turnamen pion baja ke XIII
.
ELO RATING PION BAJA CHESS CLUB UNTUK BULAN APRIL 2017.
Tiap bulan Klub Catur Pion Baja selalu merangking anggotanya yang ikut Home Turnamen.Ada tambahan nilai Elo Ratingnya besar kecilnya tergantung rangking yang didapat dalam pertandingan.Kemudian akan di tambahkan poin bulan sebelumnya sehingga tahu perkembangan pecatur.Bisa naik,tetap,bahkan turun,sehingga klub bisa memantau tiap pecatur yang jadi anggotanya.
Hasil 10 Besar Elo Rating per April 2017 :
Nama Elo Rating
1.BOBY -2530-
2.YUNDI -2570-
3.AAM -2390-
4.DINA -2380-
5.AGUS -2355-
6.DENI -2305-
7.OYON -2245-
8.DIPONG -2235-
9.PARLIN -2230-
10.DAVID -2220-
Gens Una Sumus....
pionbajablogspot.co.id